Perkuat Kompetensi Siswa, SMADAH Hadirkan Guru Tamu

Foto: Pemateri dari Vokasi Gresik sedang memaparkan materinya

Gresik – Dalam rangka meningkatkan kompetensi dan keetrampilan siswa saat ini maka dibuat terobosan baru dalam pembelajaran. Terobosan yang dimaksud adalah dengan menghadirkan Guru Tamu. Program Guru Tamu merupakan kegiatan dengan menghadirkan para praktisi, tenaga ahli, kelompok profesional di dalam sebuah kelas belajar. Para praktisi atau kelompok profesional ini meliputi para teknisi ahli, dosen, pekerja profesional, pemimpin perusahaan, dan para ahli di bidangnya.

Menyikapi hal tersebut maka pada tanggal 2 September 2023 lembaga SMA Assa’adah Bungah menghadirkan tenaga profesional sebanyak dua orang, yakni dari Vokasi Gresik dan Dosen dari Universitas Negeri Surabaya. Dua orang ahli di bidangnya tersebut memberikan pemaparan mengenai dunia kerja dan dunia kuliah bagi siswa-siswi SMA Assa’adah Bungah.

Melalui program baru ini diharapkan siswa-siswi memiliki pemahaman yang lebih dalam hal dunia kerja dan dunia perkuliahan, sehingga mereka nantinya lebih siap ketika lulus nantinya.

Foto: Siswa-siswi SMA Assa’adah Bungah mengikuti kegiatan Guru Tamu dengan gembira

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.